Suyou MLBB menjadi salah satu hero terbaru yang cukup menghebohkan. Pasalnya, Ia hadir sebagai hero dengan peran assassin/fighter yang memiliki skill menakutkan di kalangan pemain.
Hero Suyou menambah daftar panjang karakter yang bisa dimainkan dengan gaya bertarung unik. Tak hanya itu, Ia juga dibekali dengan kemampuan yang kompleks untuk digunakan saat push rank.
Namun, pertanyaannya, apakah Suyou layak untuk dibeli? Untuk mengetahuinya, kami akan memberikan ulasan tentang kemampuan, kelebihan, kekurangan, serta apakah hero ini layak dibeli.
Kemampuan dan Skill Unik
Suyou dikenal dengan kemampuannya yang unik dan sangat fleksibel dalam pertempuran. Salah satu fitur menarik dari hero ML ini adalah kemampuannya untuk berubah antara wujud manusia dan makhluk abadi.
Dalam wujud makhluk abadi, Suyou mendapatkan pengurangan damage hingga 40%. Itu menjadi sebuah mekanisme pertahanan yang sangat berguna saat menghadapi serangan musuh. Selain itu, wujud ini juga memberikan tambahan physical attack yang secara otomatis meningkatkan daya serangannya. Terutama ketika berada dalam mode bertahan.
Fleksibilitas dalam bertransformasi menjadikan Suyou sebagai hero yang bisa bertahan lebih lama. Ia juga bisa lebih mudah memberikan damage besar ketika dibutuhkan.
Skill Suyou juga terdiri dari enam kemampuan sangat variatif yang memungkinkan pemain untuk melakukan banyak kombinasi skill. Skill utamanya tidak hanya memberikan damage signifikan, tetapi juga memiliki efek stun yang bisa mengunci pergerakan musuh.
Ini menjadikannya salah satu hero Mobile Legend yang efektif dalam mengendalikan pertempuran. Kombinasi dari kemampuan damage tinggi dan kemampuan kontrol menjadikan Suyou sebagai ancaman serius.
Kecepatan dan Efisiensi Farming
Sebagai assassin/fighter, kemampuan Suyou dalam farming cukup baik meski tidak bisa dibilang yang tercepat. Ia bisa membersihkan minion dan monster jungle dengan relatif cepat. Namun, hal itu tidak secepat beberapa hero yang khusus untuk farming seperti Roger atau Ling.
Meski demikian, kombinasi skill-nya memungkinkan pemain untuk mengatasi minion dan monster jungle dengan efisien. Kecepatan farming mungkin bukan kekuatan utama Suyou, tetapi Ia tetap mampu menjaga ritme permainan berkat output damage yang besar.
Bagi pemain yang suka berfokus pada pertempuran tim daripada farming, Suyou tetap menjadi pilihan baik. Kemampuan memberikan damage tinggi dan menahan serangan musuh menjadikannya sangat berguna di team fight atau ganking.
Kelebihan Suyou
Suyou memiliki beberapa kelebihan yang membuatnya menonjol dibandingkan dengan hero assassin/fighter lainnya. Salah satu kelebihan utamanya adalah pengurangan damage hingga 40% ketika berada dalam wujud makhluk abadi. Hal itu membuatnya lebih tahan terhadap serangan musuh, baik dalam duel satu lawan satu maupun dalam team fight. Pengurangan damage ini memberikan Suyou kesempatan untuk bertahan lebih lama di medan pertempuran dan memberikan damage secara konsisten.
Selain itu, kombinasi skill yang fleksibel memungkinkan pemain untuk menyesuaikan gaya bermain sesuai situasi. Suyou bisa digunakan untuk menyerang dengan agresif atau bermain lebih defensif. Kemampuan stun dari skill utama Suyou juga menjadi salah satu kelebihannya. Sebab, itu bisa menghentikan pergerakan musuh dan membuka peluang bagi tim untuk melancarkan serangan lanjutan.
Kekurangan Suyou
Salah satu kekurangan yang mencolok adalah kecepatan farming-nya tidak secepat hero assassin lainnya. Durasi farming yang lebih lambat ini bisa menjadi hambatan dalam fase awal permainan, terutama ketika berusaha mengumpulkan gold dan exp lebih cepat dari musuh.
Apakah Suyou Worth to Buy?
Bagi pemain yang menyukai hero dengan gaya bertarung assassin/fighter, Suyou sangat layak untuk dibeli. Fleksibilitas dalam wujud manusia dan makhluk abadi, ditambah dengan pengurangan damage yang signifikan menjadikannya hero andalan.
Bagi pemain yang suka dengan hero kompleks dan penuh strategi, Suyou bisa menjadi pilihan tepat. Namun, bagi yang lebih menyukai hero dengan mekanik sederhana dan kecepatan farming, mungkin perlu mempertimbangkan karakter lain.
Nah, itulah ulasan mengenai Suyou Mobile Legend yang bisa dijadikan panduan pemain pemula. Segera miliki berbagai skin, senjata, hingga item limited edition dengan top up ML termurah di UniPin.
Dapatkan berbagai ulasan terbaru dan menarik mengenai game favoritmu hanya di UniPin.